Pontianak ( iainptk.ac.id). Borneo Undergradute Academic Forum ke-5 ( BUAF-5th), adalah sebuah kegiatan akademis tahunan forum ilmiah antar Mahasiswa dan calon sarjana yang kali ini meruopakan pelaksanaan BUAF ke-5. BUAF yang pertama kali dilaksanakan di Institut Agama Islam Negeri ( IAIN ) Pontianak pada tahun 2016 dan BUAF ke-5 kali ini kembali dilaksanakan di IAIN Pontianak sebagai tuan rumah, dengan agenda kegiatan desiminasi ilmiah Mahasiswa dan calon serjana dari Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri se-Kalimantan khususnya, dan Perguruan Tinggi lainnya di dalam dan luar negeri pada umumnya. Selasa, 12/10/2021.
BUAF ke-5 dimulai dari tanggal 12-14 Oktober 2021, dalam pembukaannya yang dilaksanakan pada tanggal 12 Oktober 2021 tepatnya pada pukul 08.55-10.10 yang di isi beberapa hiburan salah satunya tari Cidayu ( cina, dayak,melayu) yang dibawakan oleh Mahasiswa IAIN Pontianak.
Dalam pembukaan ada beberapa kata sambutan salah satunya adalah Rektor IAIN Pontianak, kata sambutan yang berisikan sebuah ucapan terima kasih terhadap para tamu undangan yang sudah hadir dalam pembukan BUAF ke-5 yang diselenggarakan dI IAIN Pontianak, dan kepada seluruh peserta BUAF yang terdiri dari 129 peserta dari Perguruan TInggi Keagamaan Islam Negeri se-Kalimantan khususnya.
IAIN Pontianak memiliki cita-cita besar dan diantaranya cita-cita yang sudah terwujudkan adalah kita sejak 2018 sudah mengarah ke paperless sudah transaksi non tunai dll. ” sangat sederhana tapi Insyaallah Kampus sederhana ini memiliki cita-cita besar,” ungakap Rektor IAIN Pontianak dalam kata sambutannya.
“BUAF adalah event zona, mudah-mudahan kedepan di tembah lomba akademik, dan ada olahraga dan seninya, dan event ini adalah sebuah event silaturahmi yang sangat efektif baiik kita sebagai warga NKRI yang bertajuk NKRI harga mati mungin ini bagaian dari penguatan itu , dan di samping itu kita menyiapkan wadah untuk anak-anak ita yang unggul dan mudah-mudahan ini menjadi jang yang sangat positif” lanjut Rektor IAIN Pontianak.
Penulis : Syahruroh
Editor: Didi Darmadi